Di era teknologi yang serbah modern dan canggih seperti sekarang ini, teknologi Cloud semakin cepat berkembang sebagai media penyimpanan masa depan yang praktis. Deperti yang kita ketahui bahwa menggunakan layanan Cloud lebih terjangkau ketimbang harus menyewa server sendiri. Teknologi Cloud sendiri adalah teknologi berbasis penyimpanan awan atau bisa dibilang tidak memiliki server fisik melainkan server virtual. Seperti yang kita ketahui bahwa sistem Cloud memiliki banyak sekali manfaat di dunia teknologi salah satunya adalah toko online.
Toko online sekarang ini menjadi salah satu bisnis yang sangat menguntungkan dan menjanjikan, seperti yang kita ketahui sekarang ini banyak sekali toko online yang sedang diperbincangkan. Namun tau gak sih manfaat kegunaan layanan Cloud untuk toko online? Berikut ini adalah manfaatnya.
Toko online akan terasa cepat
Data-data seperti foto, gambar dan video yang ada pada toko online kamu akan otomatis tersimpan di layanan Cloud hosting yang kamu gunakan. Cloud hosting sendiri akan mempermudah website mengunduh gambar pada sebuah page toko online, dengan kecepatan unduh yang cepat maka website juga akan terasa lebih ringan.
Kemudahan dalam backup data
Semua data yang ada pada toko online akan otomatis terorganisir oleh sistem penyimpan Cloud, dengan begitu kamu bisa dengan mudah membackup data-data yang menurut kamu penting untuk di simpan. Lakukan backup data secara berkala agar performa toko online kamu lebih ringan dan mudah diakses.
Keamanan yang terjamin
Seperti yang kita ketahui, sistem Cloud memiliki keamanan yang tidak diragukan lagi. Beberapa layanan Cloud juga menyediakan layanan keamanan dengan mengenkripsi data hingga 128bit loh, pastinya ini akan membuat data toko online kamu lebih aman dan tidak mudah diretas.