Kembali ke Artikel
Mencari Nama Yang Bagus Untuk Online Shop Sumber: Google
31 Aug/2018

Mencari Nama Yang Bagus Untuk Online Shop

Jika anda memutuskan untuk memulai bisnis online yang sedang marak di dunia maya karena social media semakin berkembang maju setiap harinya. Sudah banyak sekali toko-toko online yang bersebaran di social media mana pun. Nah, jika anda juga ingin memulai bisnis online ini, pemilihan nama yang menarik adalah faktor penting yang utama.  Menemukan nama yang bagus juga berpengaruh untuk kemajuan bisnis online anda. Jadi anda harus benar-benar memutuskan nama yang bagus untuk online shop  yang akan anda jalankan.

Memilih Nama Yang Bagus Untuk Online Shop

Sebuah nama sering dianggap remeh para pebisnis pemula. Padahal nama itu memiliki daya tarik yang kuat terhadap pembeli karena nama itu nantilah yang akan diingat dan tersebar seperti halnya promosi yang terdengar dan dilihat oleh banyak orang. Terlepas dari itu, tidak mudah menentukan nama apa yang akan kita gunakan untuk dapat menarik pembeli. Berikut ini beberapa cara memilih nama online shop yang menarik:

1.      Memilih Produk Bisnis

Sebelum anda memikirkan nama untuk toko online anda, sebaiknya anda harus memutuskan terlebih dahulu tentang bisnis/produk apa yang ingin anda jual dan pasarkan. Karena nama yang akan anda pilihkan harus berkaitan dengan prosuk yang anda jual. Pilihlah produk yang menarik dan belum banyak orang yang memasarkannya atau anda memilih produk yang sedang trend saat itu setelahnya anda harus terus berinovasi dengan produk anda untuk menciptakan kreatifitas menarik dari apa yang sebelumnya anda pasarkan. Misalnya anda memutuskan membuka toko online baju yang pada saat itu sedang tren. Nah, setelah habis masa tren model baju hits saat itu, anda harus bisa berinovasi memasarkan produk baju yang akan menjadi tren berikutnya.

2.      Memilih Nama Yang Mudah Diingat

Pilihlah nama yang mudah diingat, dalam arti lain tidak berbelit dan tidak sulit pada saat penyebutannya sehingga sangat mudah untuk disebutkan. Untuk memilih nama yang mudah diingat, anda harus memilih nama yang tidak memiliki kosa kata yang rumit dan gunakanlah nama yang singkat atau tidak terlalu panjang karena nama yang terlalu panjang hanya akan membuat beberapa orang sulit mengingatnya.

3.      Memilih Nama Yang Unik

Untuk memutuskan nama yang tepat, pikirkanlah terlebih dahulu nama yang unik sehingga dapat menarik pembeli saat melihat toko online anda di social media. Nama yang unik ini akan memuat orang bertanya dan penasaran dengan toko online anda sehingga membuat mereka tertarik untuk mengunjungi beranda toko online anda yang berisi produk-produk yang anda pasarkan.

4.      Gunakan Logo Yang Sesuai Dengan Namanya

Logo merupakan hal penting untuk bisnis online anda karena dari logo yang menarik memiliki kekuatan daya tarik untuk mempromosikan produk anda. Buatlah logo yang unik berdasarkan nama toko oline yang anda jalankan. Harus ada kesinambungan antara nama dan logo yang anda buat.

Nah, di atas ini adalah beberapa cara memilih nama yang bagus untuk online shop anda. Semoga bermanfaat.

Artikel Lainnya


Jasa SEO Surabaya

Jasa SEO Surabaya

Apa Itu Seo?Seo atau kepanjangan dari (Search Engine Optimization) adalah suatu cara atau teknik unt...

 

Digital Marketing Surabaya Terbaik Membantu Anda Memasuki Era Perubahan

Digital Marketing Surabaya Terbaik Membantu Anda Memasuki Era Perubahan

Marketing menjadi ujung tombak pada sebuah aktivitas usaha baik barang atau pun jasa. Hal ini karena...

 

Digital Marketing Surabaya Membantu Lejitkan Profit Usaha Kecil Menengah

Digital Marketing Surabaya Membantu Lejitkan Profit Usaha Kecil Menengah

Banyak yang tanya apa sih manfaat digital marketing untuk bisnis UKM? Tidak sedikit orang yang beran...

 

Digital Marketing Surabaya, Wujudkan Bisnis Dengan Omzet Tiada Batas

Digital Marketing Surabaya, Wujudkan Bisnis Dengan Omzet Tiada Batas

Jasa Digital Marketing Surabaya memberikan beberapa keuntungan, kepada para agencynya. Karena memutu...

 

Siap Go Digital, Naik Level
& Banjir Order!

Konsultasi gratis dengan kami!
Tim kami akan menghubungi kamu dengan segera melalui whatsapp.